Rate this post

Saat ini, sebagian besar wilayah Indonesia telah memasuki musim penghujan. Meskipun demikian, aktivitas serta mobilitas harian harus tetap berjalan terus apapun kondisi cuacanya. Jika Anda sering bepergian menggunakan mobil, tentu mengemudi saat hujan mendatangkan tantangan tersendiri. Oleh karena itu, Putera Mentari Rent Car telah menghimpun sejumlah tips dan saran yang bisa Anda terapkan. Simak ulasannya berikut ini.

Pastikan Mobil Dalam Kondisi Prima

Dalam kondisi cuaca apapun, mobil yang rutin servis dan diperhatikan kondisi keseluruhannya akan jauh lebih aman untuk dikendarai. Terlebih lagi di musim penghujan, kondisi jalan menjadi licin dan adakalanya banjir. Apabila mobil selalu dalam performa yang baik, maka akan mendukung mobilitas Anda walau cuaca kurang bersahabat.

Kurangi Kecepatan Saat Berkendara

Tidak hanya berkendara sesuai batas kecepatan dalam kota, bila cuaca hujan sebaiknya kurangi kecepatan menyetir  Anda daripada biasanya. Hal ini dikarenakan saat hujan jarak pandang menjadi lebih terbatas, jalanan jadi lebih licin dan respon mobil juga menjadi lebih lambat. Maka. tak perlu terburu-buru untuk sampai ke tempat tujuan, utamakan keselamatan!

Jaga Jarak Aman

Penting sekali untuk berkendara dengan menjaga jarak dari kendaraan di depan Anda, beri jarak sedikit lebih jauh lagi dibanding saat hari cerah. Hal ini dimaksudkan agar apabila kendaraan di depan Anda mengerem mendadak, maka Anda masih punya cukup ruang untuk bermanuver dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu rem dapat menjadi kurang pakem di jalanan yang basah.

Nyalakan Lampu Mobil

Pastikan lampu mobil Anda cukup terang agar dapat menyinari bagian depan dengan cukup meskipun sedang hujan deras. Jika perlu, nyalakan foglamp agar membantu penglihatan Anda saat menyetir. Nyalakan juga lampu senja atau lampu kecil agar mobil Anda terlihat oleh pengendara lainnya. Namun, jangan nyalakan lampu hazard kala hujan karena akan membingungkan pengguna jalan lain, menyilaukan, dan menutupi fungsi lampu sein. Lampu hazard hanya digunakan dalam keadaan darurat dan pada saat mobil berhenti

Atur AC Mobil

Lazimnya, jika cuaca hujan maka kita akan menyetel AC pada suhu yang lebih hangat untuk mencegah kedinginan. Namun, pada saat diluar sedang hujan deras dan kabin mobil Anda dalam kondisi lebih hangat akan menyebabkan pengembunan pada kaca. Hal ini terjadi karena adanya kondensasi uap air didalam mobil. Maka, setel AC mobil Anda dalam suhu yang cukup sehingga kaca mobil tidak berembun dan mengganggu jarak pandang.

Demikian beberapa tips yang bisa Anda perhatikan sewaktu mengemudi saat hujan. Ingin bepergian bebas stres dan capek? Rental mobil Putera Mentari solusinya. Putera Mentari adalah rental mobil terpercaya di Surabaya yang siap mengantar Anda. Kami memiliki beragam unit kendaraan yang terawat dan terjamin kenyamanannya. Kami juga bekerjasama dengan driver yang sigap dan handal untuk melayani kebutuhan Anda. Silahkan hubungi marketing kami untuk pricelist dan pertanyaan, melalui telepon atau WhatsApp dinomer 0821 2248 2134.